CINTA-NEWS – Setiap orang memiliki cara unik dalam menerima dan memberikan kasih sayang. Cara ini dikenal dengan istilah love language atau bahasa cinta. Konsep ini berasal dari buku The Five Love Languages karya Gary Chapman. Dalam buku tersebut, Chapman membagi bahasa cinta menjadi lima kategori, yaitu acts of service, receiving gifts, quality time, words of affirmation, dan physical touch.
BACA JUGA : 7 Sepatu & Sandal Wanita Lokal Stylish, Mulai Rp100 Ribu
Jika kamu termasuk orang yang lebih menghargai tindakan daripada kata-kata, kemungkinan besar bahasa cintamu adalah acts of service. Menurut Healthline, acts of service berarti menunjukkan cinta melalui tindakan yang penuh perhatian dan tidak mementingkan diri sendiri.
Tindakan ini tidak harus romantis. Kamu juga bisa menerapkannya dalam hubungan pertemanan atau keluarga. Misalnya, kamu merasa sangat senang saat pasangan membantu menyelesaikan pekerjaan tanpa diminta. Kamu juga terbiasa hadir saat teman mengalami hari yang sulit. Selain itu, kamu cenderung rela turun tangan demi orang yang kamu sayangi.
Acts of service bukan soal memberi kejutan besar. Sebaliknya, tindakan kecil yang menunjukkan kepedulian justru lebih berarti. Contohnya, kamu menuangkan teh atau kopi untuk pasangan di pagi hari. Kamu juga bisa memasakkan makanan untuk mereka yang sedang sibuk, atau menawarkan diri menjaga anak agar teman bisa beristirahat. Bahkan, memberi pasangan kesempatan memilih film juga termasuk bentuk perhatian yang sederhana namun bermakna.
BACA JUGA : Perbedaan Highlights dan Balayage, Jangan Sampai Salah Pilih
Jika kamu merasa nyaman menunjukkan cinta lewat tindakan seperti ini, besar kemungkinan acts of service adalah bahasa cintamu.
Satu tanggapan untuk “Tanda Seseorang Punya Love Language Acts of Service”